Resep Nasi Minyak khas Jambi Legendaris dan Terkenal

Resep Nasi Minyak Yang Sudah Turun Temurun

Jika anda belum mengenal nasi minyak atau nasi samin rugi sekali rasanya, nasi minyak atau nasi samin terkenal enak dan nikmat. Dimakan tanpa tambahan lauk pun juga enak sekali, bahkan sangat disukai anak-anak, sebab rasanya yang nikmat dan lezat.

Nasi minyak samin khas Jambi seberang, sering disajikan acara formal dan hajatan. – Infonyo.com

Nasi minyak alias nasi minyak samin seringkali dibuat di daerah melayu, seperti Jambi, Palembang Sumatera Selatan. Dan menjadi ciri khas masing-masing daerah. Resep nasi minyak samin sendiri datang dari daerah timur tengah yang dibawa oleh para pendahulu ke Indonesia.

[irp]

Adapun bahan membuat Nasi Minyak diantaranya :

Resep Nasi Minyak 1 Kilogram Beras

  1. 1 Kilogram Beras, baiknya beras menengah tidak pulen dan tidak perah
  2. 500 ml air
  3. 500 ml susu murni
  4. 100 cc Saos tomat
  5. 5 sdm minyak samin
  6. 2 bh tomat, cincang kasar
  7. 1 bh bombay, cincang kasar
  8. 3 sdm bubuk kari ( bisa pakai malabar)
  9. Gula secukupnya
  1. garam secukupnya saja
  2. Minyak Sayur Kemasan untuk menumis
[irp]

Bumbu-bumbu halus 

  1. 6 siung bawang putih
  2. 6 siung bawang merah
  3. Jahe satu ruas
  4. 3 bh kemiri
[irp]

Untuk rempah-rempah :

  • 5 bh bunga lawang
  • 5 bh cengkeh
  • 4 bh kapulaga
  • 1 ruas kayu manis
[irp]

Sebagai pelengkap bisa tambahkan

Acar timun

Cara memasak :

Siapkan wajan untuk menumis bumbu-bumbu tadi, lalu tuangkan minyak goreng berikutnya minyak samin.

[irp]

Lalu  tumis bumbu-bumbu tadi  

  1. Bawang Merah (sudah diiris)
  2. Jahe (sudah diblender)
  3. Bawang putih ( sudah diblender

Setelah bumbu-bumbu sudah mulai harum tambahkan air asam jawa yang telah dicampur 500 ml air tadi. Lalu masukkan saos tomat dan daun bawang prei yang sudah di iris-iris, aduk-aduk sampai mendidih, lalu tambahkan susu murni.

Siapkan beras tadi yang sudah dicuci bersih, lalu masukkan air bumbu tumisan tadi kedalam panci atau periuk, bisa juga penanak nasi.

[irp]

Hidupkan kompor, selanjutnya masukkan beras tadi, juga garam dan gula kedalam panci lalu aduk hingga merata. Tambahkan tomat yang sudah diiris tadi, cengkeh, kapulaga, bunga lawang dan kayu manis. Setelah airnya mengering

[irp]

Khusus yang menggunakan panci atau periuk bisa langsung diaduk-aduk, sampai mendidih agar berasnya matang sempurna.

Untuk yang menggunakan penanak nasi atau megicom setelah beras, air tumisan dan rempah serta bumbu tambahan masuk semua, aduk rata dan tutup hingga matang. Jika hampir matang aduk kembali agar bumbu-bumbu tercampur sempurna.

Jika proses ini dilakukan dengan baik dan sempurna, maka hasil maksimal akan didapatkan, selamat mencoba.***

[irp]

You May Also Like

About the Author: admin