Cara Agar Mangga Dipekarangan Cepat Berbuah dan Lebat

Tanaman mangga saat ini banyak ditanam disekitar pekarangan rumah, sebab pohon mangga selain buahnya untuk dimakan, juga bisa dijadikan tanaman pelindung serta sebagai pembatas disekitaran rumah.

Ada yang menanamnya langsung di tanah, adapula mangga ditanam tabulampot, keduanya mempunyai plus dan minus tersendiri. Untuk itu, anda harus cermat dan tepat untuk menanam mangga tabulampot agar sesuai dengan yg diinginkan.

Jika tanaman mangga tersebut berbuah, padahal umur tanamnya belum lama, menjadi suatu kebanggan tersendiri. Artinya anda sukses membuat mangga tersebut cepat berbuah.

[irp]

Berikut informasi tentang bagaimana cara agar pohon mangga cepat berbuah. Anda perlu memperhatikan beberapa faktor yang memengaruhi pertumbuhan dan pembuahan pohon mangga.

Tips Mangga Berbuah Lebat

  • Pemilihan Varietas yang Tepat

Pilihlah varietas mangga yang cocok dengan iklim dan kondisi di lokasi Anda. Beberapa varietas mangga berbuah lebih cepat daripada yang lain. Dengan kondisi ini, anda tidak perlu memakan waktu untuk menunggu pohon mangga tersebut berbuah.

[irp]
  • Pemilihan Lokasi yang Tepat

Tempatkan pohon mangga di lokasi yang mendapat sinar matahari yang cukup, minimal 6-8 jam per hari. Pohon mangga juga memerlukan perlindungan dari angin kencang dan suhu ekstrem.

  • Perawatan Tanah

Agar dapat berbuah lebat, anda harus memperhatikan tanah di sekitar pohon mangga tersebut, apakah subur dan bebas dari gulma. Selain itu, lakukan pemupukan dengan pupuk organik atau pupuk kandang secara teratur untuk memberikan nutrisi yang cukup.

[irp]
  • Penyiraman yang Tepat

Jika pohon mangga milik anda Jaga kelembaban tanah dengan menyiram pohon secara teratur, terutama selama musim kemarau. Tetapi hindari genangan air yang berlebihan karena akar mangga tidak suka berada dalam air yang tergenang. Untuk itu, anda harus cermat dan bijak dalam melalukan penyiraman.

  • Pemangkasan

Melakukan pemangkasan yang tepat dapat membantu merangsang pertumbuhan pohon mangga dan pembentukan bunga. Pemangkasan cabang yang tua dan sehat setelah panen dapat membantu mengarahkan energi ke pertumbuhan buah. Berdasarkan pengalaman, pohon mangga yang lama sekali tidak berbuah, setelah dilakukan pemangkasan seminggu kemudian mulai muncul bunga, artinya pemangkasan penting dilakukan untuk memacu pertumbuhan bunga.

[irp]
  • Pemupukan yang Tepat

Berikan pupuk yang mengandung unsur-unsur utama seperti nitrogen, fosfor, dan kalium yang terpenting adalah pupuk organik. Pupuk dengan formula khusus untuk tanaman buah-buahan dapat membantu mempercepat pembuahan. Rutinlah melakukan pemupukan, walaupun dengan sedikit sedikit.

You May Also Like

About the Author: admin